Atlet Billiar NTB Raih Medali di Porwanas Banjarmasin

Medali di Porwanas Banjarmasin, Tambah Koleksi Medali Kontingen

Atlet billiard menerima medali perunggu. Foto: istimewa.

BANJARMASIN (NTBNOW.CO)-Atlet Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Nusa Tenggara Barat (NTB), Abet Kamaruddin dan Lukmanul Hakim, sukses menambah koleksi medali bagi kontingen NTB di ajang Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) Banjarmasin, Kalimantan Selatan, pada Kamis (22/8/2024). Mereka berhasil membawa pulang medali perunggu dalam nomor double bola 9 billiar.

Kedua atlet yang berasal dari PWI Sumbawa ini menunjukkan performa gemilang di Master Pool & Cafe Banjarmasin.

Pada babak 32 besar, Abet dan Lukman berhasil mengalahkan tim PWI Sulawesi Tenggara dengan skor telak 4-0, yang mengantarkan mereka ke babak berikutnya.

Lanjut ke babak 16 besar, mereka kembali menunjukkan keunggulannya dengan mengalahkan tim PWI Sulawesi Tengah dengan skor tipis 4-3. Pada babak 8 besar, Abet dan Lukman berhasil mencetak kemenangan penuh 4-0 melawan tim PWI Sumatera Barat.

Namun, di babak semifinal, perjalanan mereka harus terhenti setelah kalah dengan skor 5-2 dari atlet PWI Sulawesi Utara. Dengan hasil ini, tim PWI NTB harus puas berbagi posisi juara tiga bersama tim PWI Lampung, yang juga kalah dari PWI Bali di semifinal. Sementara itu, tim PWI Sulawesi Utara keluar sebagai juara dan berhak atas medali emas, disusul PWI Bali yang meraih medali perak.

Proses pengalungan medali untuk nomor double bola 9 billiar ini dilaksanakan pada Jumat (23/8/2024) pagi di Master Pool & Cafe Banjarmasin, dengan Ketua PWI Sulawesi Utara, Vouke Lontaan, bertindak sebagai pemberi medali.

Ketua PWI Sumbawa, Zainuddin Jen, menyampaikan rasa syukur dan selamat atas prestasi yang diraih oleh Abet Kamaruddin dan Lukmanul Hakim. “Alhamdulillah, ini menjadi medali pertama dalam cabang billiar bagi kontingen kami,” ujarnya dengan bangga. (**)