Pahami Sejarah, SMAN 7 Mataram Kunjungi Museum NTB

MATARAM (NTBNOW.CO)–Guna mendorong kecintaan para siswa dan siswi terhadap sejarah Nusa Tenggara Barat (NTB), SMAN 7 Mataram melakukan kegiatan kunjungan ke Museum NTB. Kegiatan yang dikomando Guru Sejarah, Baiq Suryani SE bertujuan untuk lebih meningkatkan pengetahuan para siswa akan sejarah.

‘’Dengan berkunjung ke Museum NTB, siswa lebih mengerti dan memahami sejarah NTB dan peninggalan-peninggalan para leluhur. Melalui kegiatan ini juga, siswa tidak lupa terhadap sejarah bangsa, khususnya sejarah lokal,’’ kata Suryani di Mataram, 15 November 2024.

Kegiatan yang mendapat dukungan dari kepala SMAN 7 Mataram, Ridha Rosalina SE disambut antusias dari para siswa. ‘’Insya Allah kegiatan ini  menjadi agenda rutin dari SMAN 7 Mataram. Kegiatan ini juga dalam rangka memupuk terhadap cinta daerah,’’ ungkapnya.

Mewakili Museum NTB, R. Heru Sudibyo menyambut baik inisiatif guru-guru mata pelajaran sejarah di sekolah untuk menghadirkan siswa siswi mereka agar bisa lebih dalam memperkenalkan budaya lokal dengan belajar langsung di Museum.

Kegiatan ini juga kata Heru disamping menambah wawasan siswa mengenai budaya lokal juga memiliki aspek rekreasi edukatif sekaligus mendukung Pendapatan Asli Daerah (PAD). ‘’Para siswa tidak jenuh hanya belajar di ruang kelas, tetapi juga dapat melihat langsung mengenai peninggalan sejarah,’’ ungkapnya.

Tokoh Majelis Adat Sasak, Lalu Prima Wira Putera menyambut baik atas inisiasi dari beberapa sekolah di Kota Mataram dan di luar Mataram yang telah mengedukasi para siswanya untuk tidak melupakan sejarah.

‘’Program kunjungan siswa ke museum hendaknya kembali digalakkan. Bahkan untuk mata pelajaran sejarah, minimal para siswa berkunjung selama satu kali selama menempuh jenjang pendidikan. Tidak sedikit siswa yang “buta” terhadap sejarah bangsa termasuk sejarah NTB,’’ ungkapnya.

Karenanya, kata Prima—panggilan akrab—Ketua Bidang Pendidikan dan Pemuda FKPT NTB memberikan harapan agar ke depan para siswa semakin meningkat yang datang ke museum NTB. ‘’Kami sebagai mitra museum juga sudah bersedia untuk menyiapkan narasumber dari para budayawan yang mengerti sejarah dan budaya lokal. Sehingga informasi mengenai budaya daerah berasal dari sumber yang dapat dipertanggung jawabkan,’’ kata Prima. (kim)

Keterangan Foto:

Siswa SMAN 7 Mataram Saat Berkunjung ke Museum NTB. (ist)