MATARAM, NTBNOW.CO–Sebagai tanda bakti mendalam kepada NKRI, umat Hindu Mataram & Lobar menggelar Sembahyang Bersama menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-78, Kamis (17/8). Acara ini berlangsung khidmat dan penuh semangat patriotisme.
Sembahyang Bersama itu dipandu dua sosok yang disegani dalam masyarakat Hindu, yakni: PDD ISTRI KETUT RAI MANUABA (Griye Sweta) dan DD GD MD BHUANA RAKSA SEBALI WAISNAWA (Griya Cemare)
Dalam semangat bakti dan cinta tanah air, umat Hindu Wilayah Mataram & Lobar mendoakan agar Indonesia senantiasa diberkahi dengan kedamaian dan kemajuan yang lebih baik di masa depan. Juga mengibarkan dengan bangga Bendera Merah Putih, sebagai simbol persatuan dan kebanggaan menjadi warga negara Indonesia.
Tidak hanya itu, umat Hindu juga melakukan aksi bersih-bersih. Membersihkan sampah plastik di sepanjang jalan dan lingkungan Pura Gunung Pengsong, yang terletak di perbukitan wilayah Lobar. Menanam bibit pohon Beringin sebagai upaya konkrit dalam penghijauan dan menjaga kelestarian alam. Acara berlangsung dengan sukses dan kemeriahan, diisi penuh makna oleh narasumber.
Pedanda Gd MD BHUANA RAKSA SEBALI WAISNAWA, dalam pesannya menggarisbawahi pentingnya kebanggaan menjadi Warga Negara Indonesia dan menjauhi sikap negatif terhadap berbagai elemen seperti TNI/Polri, anggota DPR, dan pejabat pemerintah.
Bendera Merah Putih sebagai lambang suci yang wajib dijaga dan dihormati, menandakan kedaulatan dan kebesaran bangsa. Kecerdasan lanjutnya harus dibarengi dengan moral dan kebijaksanaan, serta pentingnya keikhlasan dalam menjalani tugas. Pesan agar menghormati leluhur dan orang tua, serta memupuk rasa persatuan dalam negeri yang beragam.
Sementara itu, Wakasat Reskrim Polres Mataram I Nyoman Diana Mahardika turut memberikan pandangannya.
Menurutnya, situasi politik yang memanas memerlukan bijak dalam berpolitik, guna menjaga keharmonisan dan persatuan bangsa. Ia juga mengingatkan betapa pentingnya memiliki identitas sebagai warga negara Indonesia dan berkontribusi positif dalam aktivitas politik. Komitmen Polri dalam melayani masyarakat, dari pengurusan dokumen hukum hingga pelayanan kepolisian, tetap teguh dan kuat.
Tidak hanya berhenti di situ, acara ditutup dengan semangat dan teriakan riuh dari umat Hindu yang bergema, “SELAMAT HARI KEMERDEKAAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA YANG KE-78, INDONESIA MERDEKA MERDEKA MERDEKA. “Om shanti shanti shanti om”. Semoga semangat kebersamaan ini terus menyala dalam setiap jiwa warga negara Indonesia. (nang)