MATARAM (NTBNOW.CO)—Kepolisian mengamankan seorang terduga pelaku dalam kasus dugaan pembunuhan dan pembakaran mayat seorang perempuan yang ditemukan di Desa Sekotong Barat, Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat.
Korban diketahui bernama Yeni Rudi Astuti, yang ditemukan warga dalam kondisi meninggal dunia dengan tubuh terbakar pada Minggu (25/1). Penemuan tersebut sempat menggegerkan masyarakat setempat.
Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda NTB Kombes Pol Arisandi membenarkan penangkapan terduga pelaku. Menurutnya, terduga diamankan setelah aparat kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
“Terduga pelaku sudah kami amankan,” ujar Arisandi kepada wartawan, Selasa (27/1).
Ia menjelaskan, penangkapan dilakukan oleh jajaran Polres Lombok Barat bersama Polda NTB di kediaman terduga pelaku di wilayah Monjok Baru, Kelurahan Monjok Timur, Kota Mataram, pada Senin (26/1) malam.
Namun demikian, pihak kepolisian belum mengungkap motif di balik peristiwa tersebut. Saat ini, penyidik masih melakukan pemeriksaan secara intensif terhadap terduga pelaku guna mendalami peran dan latar belakang kejadian.
“Kami masih melakukan pemeriksaan dan pendalaman untuk mengetahui motif serta kronologi peristiwa secara lengkap,” kata Arisandi.
Sebelumnya, warga Desa Sekotong Barat menemukan sesosok mayat perempuan dalam kondisi terbakar di dekat area pembuangan sampah. Kasus tersebut kini masih dalam penanganan kepolisian. (can)












