PKK III D3 Kebidanan UMBARA di RSUD Leuwiliang, Resmi Dibuka untuk Mahasiswa Semester VI

LEUWILIAMG – Pada hari Senin kemarin, kegiatan Praktik Klinik Kebidanan (PKK III) mahasiswa semester VI dari departemen prodi DIII Kebidanan Universitas Muhammadiyah Bogor Raya (UMBARA) Tahun 2023 telah resmi dibuka di RSUD Leuwiliang.

Acara penyerahan mahasiswa Praktik Klinik Kebidanan berlangsung dengan sukses dan dihadiri oleh Wakil Rektor I Universitas Muhammadiyah Bogor Raya, para dosen, CI, serta Tim Kordik RSUD Leuwiliang.

Sebanyak 20 mahasiswa DIII Kebidanan akan berpartisipasi dalam praktik ini, mereka dibagi menjadi empat kelompok, dan kegiatan ini akan berlangsung mulai tanggal 24 Juli hingga 19 Agustus 2023.

Pada pembukaan ini, peserta praktik menjalani pre-test tentang komunikasi efektif, pengenalan lingkungan kerja dan profil RSUD, serta aspek kesehatan dan keselamatan kerja. Mereka juga diberikan pengetahuan tentang bantuan hidup dasar (BHD), PPI Dasar (Hand Hygiene), keselamatan pasien, peningkatan mutu layanan, sasaran keselamatan pasien, pelayanan kefarmasian dan pengurusan obat (PKPO), dan program pengendalian resistensi antimikroba (PPRA).

Setelah pre-test, peserta praktik juga akan mengikuti post-test yang mencakup materi tentang orientasi ruangan, standar operasional prosedur (SPO), serta batasan kewenangan peserta praktik.

Para peserta praktik kebidanan akan ditempatkan di beberapa ruangan penting di RSUD Leuwiliang, seperti Poli Obgym, Ponek, VK/Angrek, dan Ruang Anyelir.

Dengan adanya Praktik Klinik Kebidanan ini, para mahasiswa mendapatkan kesempatan untuk mengaplikasikan teori yang telah mereka pelajari selama perkuliahan ke dalam praktik nyata. Selain itu, kegiatan PKK III ini juga bertujuan agar mahasiswa dapat mengenal lebih dalam mengenai pelayanan kesehatan, khususnya dalam asuhan kebidanan.

Melalui praktik yang benar dan terarah, mereka akan menanamkan disiplin, etika, serta nilai kerjasama yang tinggi di antara sesama anggota profesi kesehatan yang ada di RSUD Leuwiliang.

Syaiful Rahim, Wakil Rektor I UMBARA, yang mewakili sambutan dan serah terima, mengucapkan terima kasih atas kolaborasi dan kerjasama yang baik dari pihak RSUD Leuwiliang.

Mitra praktik klinik kebidanan mahasiswa D3 Kebidanan UMBARA ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga bagi mahasiswa dalam menghadapi dunia profesional kebidanan yang sebenarnya.

Dengan kegiatan PKK III D3 Kebidanan UMBARA di RSUD Leuwiliang ini, diharapkan para mahasiswa mampu menguasai keterampilan sesuai dengan standar kompetensi yang telah ditetapkan, dan menjadi tenaga profesional yang mampu memberikan asuhan kebidanan secara komprehensif kepada ibu hamil dari prakonsepsi hingga menopause, dengan penuh tanggung jawab dan mandiri.

Semoga kegiatan ini sukses dan memberikan manfaat yang besar bagi para mahasiswa D3 Kebidanan UMBARA serta pihak RSUD Leuwiliang sebagai mitra dalam menciptakan tenaga kerja yang handal di bidang kesehatan. (jejakpers)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *