SMSI NTB Siap Bersinergi dengan Imigrasi TPI Mataram

MATARAM (NTBNOW.CO)– Semangat kolaborasi kembali digaungkan! Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Nusa Tenggara Barat (NTB), menyatakan kesiapan untuk bersinergi dengan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram, dalam mendukung kerja-kerja keimigrasian yang lebih transparan dan informatif.

Ketua SMSI NTB, HM. Abdus Syukur, menyampaikan hal ini saat melakukan silaturahmi dengan Kepala Kantor Imigrasi Mataram, Mirza Akbar, Rabu (23/4/2025), di ruang tamu Imigrasi Mataram. Dalam kunjungan tersebut, HM. Abdus Syukur didampingi Sekretaris SMSI NTB M. Tajir Asyjar dan Ketua Divisi Komunikasi dan Humas SMSI NTB, I Made Sanakumara.

“Media merupakan mitra strategis dalam menyampaikan informasi yang benar dan membangun citra positif institusi pemerintah. SMSI NTB siap menjadi jembatan komunikasi antara Imigrasi dan masyarakat,” ujar HM. Abdus Syukur.

Sementara itu, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram, Mirza Akbar, menyambut hangat kunjungan dan niat baik dari SMSI NTB. Menurutnya, kerjasama dengan media sangat penting, apalagi di era digital saat ini di mana arus informasi bergerak sangat cepat.

“Kami sangat terbuka untuk bersinergi dengan SMSI. Kolaborasi ini dapat memperkuat penyebaran informasi seputar layanan dan kebijakan keimigrasian, termasuk upaya pencegahan pelanggaran keimigrasian,” jelas Mirza yang saat itu didampingi Kepala Seksi Komunikasi Keimigrasian (Tikim) Gunawan dan Kasi Intelijen dan Penindakan Keimigrasian (Inteldakim) Iqbal Rifai.

Pertemuan penuh kehangatan itu juga menjadi momentum awal, untuk membangun kerjasama berkelanjutan baik dalam bentuk publikasi berita, edukasi masyarakat, hingga pelibatan media dalam kegiatan-kegiatan Imigrasi yang bersifat strategis dan sosial.

Menutup pertemuan, kedua belah pihak sepakat jika sinergi antara lembaga pemerintah dan media bukan hanya soal pemberitaan, tetapi juga bagian dari membangun ekosistem pelayanan publik yang sehat dan akuntabel. (red)

Keterangan foto:

Silaturahmi Pengurus SMSI dengan Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram, Mirza Akbar (dua dari kanan). (ist)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *